Senin, 27 Oktober 2014

Desain Rumah Joglo Minimalis Yang Modern

Rumah joglo yang merupakan rumah khas tradisional jawa memiliki penggemarnya sendiri hingga saat ini. Bahkan di era modern yang serba minimalis ini, banyak orang atau pengembang yang menawarkan rumah joglo dengan sentuhan minimalis. Desain rumah joglo minimalis menjadi alternatif jawaban bagi yang menginginkan nuansa kehidupan praktis yang digambarkan dengan bangunan yang bergaya minimalis, namun tetap memegang teguh mempertahankan warisan leluhur yang adi luhung. Kehadiran rumah joglo minimalis serasa setitik air di padang gersang modernitas yang tetap rindu akan asal muasalnya serta untuk menjalin hubungan batiniah dengan masa lalu.
Desain rumah joglo minimalis
source: images.google.co.id
Desain rumah joglo minimalis dapat berpadu dengan cantik, mengingat keduanya memiliki beberapa kesamaan yang dapat mempertemukannya. Benang merah yang menyatukan keduanya salah satunya adalah pada penggunaan bahan materialnya. Rumah tradisonal jawa memiliki kecenderungan bahan alami yang berkualitas tinggi, selain itu pewarnaan rumah joglo juga cenderung natural. Bukankah hal serupa juga melekat pada rumah bergaya minimalis. Nah dari benang merah yang sama ini tinggal dipertemukan pada titik-titik tertentu untuk kemudian menghadirkan rumah modern-tradisional.
gambar rumah joglo klasik
source: images.google.co.id
Prinsip pokok dalam pembuatan rumah joglo yang melekat adalah aspek spiritual pada penataan ruangnya. Selain itu, filosofi rumah jawa sangat sarat dengan makna dan proses laku spiritualnya. Dasar orang jawa dalam membuat rumah adalah empat pilar tiang utama. Dimana dari pilar utama itu berkembang menjadi pengembangan ruang selanjutnya yang bersifat tambahan. Desain rumah joglo minimalis tetap mengacu ada hal ini, sehingga sisi artistik kena, sekaligus pokok filosofis dari sebuah rumah dalam konsep jawa tetap melekat. Selain pilar, bahan alami yang melekat, bentuk atap rumah joglo memiliki ciri khusus yaitu semi-piramida. Hal ini juga bisa dipertahankan dalam rumah minimalis, untuk mendapatkan kesan tradisional bisa menggunakan model atap joglo dengan modifikasi tertentu.
rumah joglo minimalis modern
source: images.google.co.id
Desain rumah joglo minimalis juga bisa menggunakan konsep tersamar. Maksudnya, hanya pada bagian tertentu yang menggunakan konsep jawa, misal atap rumah bagian depan atau teras yang berbentuk semi-piramida, sedangkan bagian belakang tetap menggunakan atap model pelana. Pengambilan beberapa unsur rumah jawa tersebut akan memberikan kesan eksentrik dan menarik. Untuk menguatkan kesan tradisional jawa, untuk furniture atau bagian rumah lainnya dipertahankan dengan kayu yang berkualitas tinggi. Sedangkan aspek pewarnaan bisa dibuat sama dengan konsep warna natural. Itulah gambaran perpaduan rumah joglo dengan gaya minimalis yang artistik, filosofis serta fungsional sesuai jamannya.

Selasa, 21 Oktober 2014

Spesifikasi Andromax V3s

Perusahaan telekomunikasi ternama CDMA dalam waktu dekat ini telah meluncurkan smartphone terbaru yakni Andromax V3s. Ponsel pintar ini merupakan generasi penerus dari andromax V2 dan andromax C2. Berbekal spesifikasi yang semakin lebih baik serta desain yang juga berbeda membuat ponsel ini menjadi lebih berbeda dengan generasi sebelumnya. Jika pada pendahulunya smartfren mempercayakannya pada ZTE tapi untuk seri ini dipercayakan pada branding produk keluaran Innos. Innos sendiri sudah beberapa kali dipercaya smartfreen dalam pembuatan ponsel pintar seri andromax yang lainnya.
Model Andromax V3s
Model Andromax V3s
Hadir dengan spesifikasi yang lebih baik dari seri sebelumnya membuat andromax V3s memiliki performa yang cukup memuaskan. Dibekali dengan CPU Quad core 1,2 Gz dan RAM berukuran 1 Giga bite membuat kinerjanya semakin optimal. Untuk sistem operasinya sudah menggunakan OS android kitkat. Arti huruf S dalam penamaan ponsel ini sendiri bisa diartikan dari singkatan kata Selfie. Hal ini dibuktikan dengan adanya kamera berukuran 2 Mega Pixel pada bagian depan dan 8 mega pixel bagian belakang. Gambar yang dihasilkan juga sudah cukup bagus karena kamera pada ponsel ini dilengkapi dengan LED flash di bagian depan dan bagian belakang.
Spesifikasi Andromax V3s
Spesifikasi Andromax V3s
Berikut ini merupakan spesifikasi dari Andromax V3s:
  • Sudah menggunakan layar IPS 5 in
  • Dual sim card CDMA dan GSM
  • Memory internal setara 8 Giga Bite serta memory eksternal sampai 32 Giga Bite
  • Ram sebesar 1 Giga Bite
  • Kamera depan 2 Mega Pixel serta kamera belakang 8 Mega pixel
  • Jaringan konektivitas wifi, bluetooth,serta GPS
  • OS android menggunakan anroid kitkat 4,4
Andromax V3s Sengaja diciptakan untuk anak muda terutama bagi mereka yang memiliki hoby game. Berbekal sistem quad core yang diadopsi serta didukung oleh ram sebesar 1 giga bite membuat ponsel memiliki kinerja yang optimal untuk segala jenis permainan. Untuk baterainya sendiri sudah menggunakan baterai berukuran 2500 mAh membuatnya lebih tahan lama meskipun digunakan dalam waktu yang lama. (Baca juga tentang: Kelemahan Dan Kelebihan Andromax C3)